• Jum. Apr 19th, 2024

Tinjau Lokasi CAT, Kapolres Cilegon Apresiasi Pelaksanaan Seleksi Sesuai Protokol Kesehatan

Byadmin

Sep 27, 2021

 

Cilegon, (beritasiber.co.id) – Pagi ini, Kepala Kepolisian Resor (POLRES) Kota Cilegon, AKBP Sigit Haryono meninjau Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar Berbasis CAT Seleksi CPNS Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2021 di The Royale Krakatau Hotel, Senin (27/09).

Kehadiran AKBP Sigit Haryono disambut langsung Kepala Divisi Administrasi, Novita Ilmaris didampingi Kepala Bagian Umum, Irwan Rahmat Gumilar.

Bertindak selaku Wakil Ketua Satgas Penanganan Pencegahan Penyebaran COVID-19 Kota Cilegon, Sigit Haryono meninjau pelaksanaan protokol kesehatan yang harus dipenuhi peserta mulai persyaratan wajib vaksin dan Tes PCR/Antigen, kemudian pengaturan jarak dan antrian agar tidak menimbulkan kerumunan.

Dalam tinjauannya, AKBP Sigit Haryono menilai jika pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar Berbasis CAT Seleksi CPNS Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2021 telah berjalan sesuai dengan protokol kesehatan yang ditentukan.

“Kami mengapresiasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten yang telah menerapkan protokol kesehatan dengan sangat baik dalam pelaksanaan Seleksi. Semoga pelaksanaan Seleksi berjalan sukses dan lancar dan mampu menjaring ASN yang sesuai dengan yang diharapkan Kementerian Hukum dan HAM Banten”, ujarnya. (Humas Kanwil Banten)

Bagikan di Media Sosial mu

By admin